Home Properti Berita Perpustakaan Warak Kayu | Peraih Building of The Year Award 2021.

Perpustakaan Warak Kayu | Peraih Building of The Year Award 2021.

120
0
Source Photo by Archdaily.com
Sejak pembukaan Perpustakaan Warak Kayu ini, antusias masyarakat pengunjung cukup tinggi. Tidak hanya warga lokal Semarang, mahasiswa Fakultas Arsitektur dan Teknik Sipil juga banyak yang datang dari berbagai kota untuk melihat dan mempelajari struktur bangunan, teknik rancang bangun dan jenis kayu yang digunakan.
Keunikan Perpustakaan Warak Kayu di Taman Kasmaran di Jalan Dokter Sutomo ini juga telah menarik perhatian sejak diluncurkan pada pertengahan tahun 2021 lalu. Bahkan bagi ibu kota Jawa Tengah, ruang publik dan spot yang instagramable ini menjadi daya tarik tersendiri dan merupakan destinasi baru bagi wisatawan. Ada pula bis wisata yang diarahkan berhenti di kawasan itu dengan membawa banyak wisatawan lokal. Ini bagian terintegrasi dari kota, karena perpustakaan ini tidak saja untuk komunitas lokal di Kampung Pelangi, tetapi juga seluruh warga kota Semarang dan masyarakat Indonesia khususnya.
Nilai tambah lain bagi Microlibrary Warak Kayu ini adalah lokasi yang sangat strategis di tengah kota Semarang, tidak jauh dari Tugu Muda. Walikota Hendrar Prihadi sangat suportif dengan memberikan lokasi yang bagus di tengah kota, di samping Taman Kasmaran yang dekat dengan Kampung Pelangi. Dengan demikian tujuan PT. Kayu Lapis Indonesia untuk membuat perpustakaan bagi warga kebanyakan pun tercapai.
Semoga dengan adanya Microlibrary Warak Kayu, minat baca masyarakat sekitar bisa tumbuh lebih baik lagi, sehingga Sumber Daya Masyarakat warga sekitar juga akan menjadi lebih baik lagi. Harapan yang lain, semoga saja semakin banyak konsep perpustakaan yang dapat dibangun dengan konsep kekinian, di banyak tempat di Indonesia, sehingga fungsi perpustakaan sebagai tujuan peningkatan literasi dan rekreasi bisa diterapkan karena bentuk dan fasilitas perpustakaanya yang memang sangat layak untuk jadi tujuan rekreasi yang mengasyikan.

Editor : Gunsu 27122022

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here