Home Agro & Budidaya Pasar Buah Hidroponik Yang Sehat Merambah Indonesia

Pasar Buah Hidroponik Yang Sehat Merambah Indonesia

1040
0
Selain menerapkan sistim irigasi terpadu tersebut, Rangga juga melengkapi green house tersebut dengan alat pengontrol suhu udara serta kelembaban didalam ruang green house, selain untuk menjaga kestabilan suhu dalam ruangan juga untuk mengontrol agar pertumbuhan dari tanaman juga bisa maksimal dan seragam pada seluruh budidaya tanaman melon yang ada.
Penggunaan teknologi Internet of Thing (IOT) terintegrasi dengan drip irrigarion ini merupakan teknologi yang relatif masih baru di dunia pertanian di Indonesia ini, tetapi dalam skala uji coba sistim ini sudah dikenal sejak lama, dan juga tercatat ada beberapa daerah lain di Indonesia yang juga mulai menggunakan sstim ini untuk beberapa jenis tanaman sayuran dan budidaya bunga.
Selain itu dengan menggunakan teknologi drip irrigation ini maka dapat melakukan penghematan penggunaan air hingga 50% dibandingkan dengan sistim penggenangan (flood) dan aliran sistim gravitasi (furrow system), serta penghematan dalam penggunaan pupuk hingga 30%. Sistim dan teknologi drip irrigation saat ini yang paling banyak digunakan pada sistim green house di seluruh dunia.
Ada beberapa pertimbangan sebelum Rangga memutuskan untuk fokus pada penanaman buah Melon, hal ini karena selain konsumsi buah melon itu dapat untuk meningkatkan kesehatan karena memberikan asupan vitamin A, C, E, K, folat dan niasin serta mineral seperti kalsium, tembaga, zat besi, magnesium, mangan dan seng. Buah Melon juga merupakan salah satu sumber Vitamin yang terbaik.
Buah Melon memiliki kandungan kalium yang berfungsi untuk menjaga kesehatan tekanan jantung, vitamin C untuk meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan penyakit, kaya serat yang bermanfaat untuk sistim pencernaan dan menurunkan kadar kolesterol, rendah kalori dan cocok bagi yang ingin menjalankan program diet untuk menjaga kestabilan berat badan, juga kaya vitamin B6 yang berfungsi sebagai koenzim, enzim yang berguna salah satunya untuk mematobolisme protein, juga untuk merangsang sistem saraf serotonin, yaitu neuro transmitter yang membantu mood dan membuat tidur lebih nyenyak.
Proses menanam dengan sistim hidroponik ini, dimana tidak menggunakan media tanah, menghindari penggunaan pestisida dan bahan kimia lainnya, sebagai alternatif pengganti adalah penggunaan pupuk organik pilihan yang bisa di aplikasikan dengan hasil yang memuaskan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here